spot_img
spot_img
BerandaDAERAHBupati Yulianto Kunjungi Korban Kebakaran di Jorong Pinaga

Bupati Yulianto Kunjungi Korban Kebakaran di Jorong Pinaga

Pasaman | Mikanews : Korban kebakaran di Jorong Pinaga, Nagari Pinaga Aua Kuniang, Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, pada Minggu (24/8) disambangi oleh Bupati Yulianto.

Korban kebakaran bernama Sidar (70) tinggal bersama anak, cucu dan menantunya dengan jumlah Kepala Keluarganya (KK) mencapai 3 keluarga.

Korban menjelaskan bahwa penyebab kebakaran adalah akibat konsleting listrikn dan mengenai sebuah sepeda motor, sehingga api cepat membesar, peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Jumat (22/8) sekitar pukul 09.00 WIB.

Menanggapi laporan keluarga tersebut Bupati Yulianto menyampaikan prihatin dan duka mendalam atas musibah yang terjadi.

“Musibah yang terjadi tidak ada yang tahu walaupun kita sudah berhati-hati sekali.. Untuk itu, kepada keluarga korban kami menyampaikan duka mendalam sebagai pimpinan kabupaten Pasbar dan Pemda Pasbar. Kami ingatkan kepada kita semua untuk berhati hati terhadap listrik, kompor gas, membakar sampah. Apalagi di musim kemarau panjang seperti ini,”kata Yulianto.

Dalam kesempatan itu Bupati Yulianto juga memberikan bantuan berupa uang tunai dan sembako untuk meringkan penderitaan korban sementara waktu.

Karena korban kebakaran tersebut tidak memiliki harta benda apapun lagi, sebab ketika terjadi kebakaran hanya baju di badan yang tersisa. *Mika

(red)

Sumber : Diskominfo Pasbar

Google News

- Advertisement -spot_img
Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini