spot_img
spot_img
BerandaDAERAHKobaran Api Melalap 3 Unit Ruko Saat Pemilik Sedang Tidak Berada di...

Kobaran Api Melalap 3 Unit Ruko Saat Pemilik Sedang Tidak Berada di Toko

Kinali | Mikanews.id : Kobaran api melalap 3 unit Ruko di Pasar Padang Canduh Nagari Kinali, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat dan saat kejadian, pemilik sedang tidak berada di Toko.

Berdasarkan informasi dari lokasi kejadian, kebakaran besar tersebut terjadi pada Selasa dini hari (1/07/2025), dan diketahui diperkirakan pada pukul 03.49 wib.

Pada pukul 03.50 wib. Tim pemadam kebakaran Posko Kinali begitu mendapat laporan langsung bergerak menuju lokasi kejadian.Kobaran Unit

Tim Damkar posko Kinali sampai di TKP sekitar pukul 04.07 langsung beraksi berusaha keras memadamkan api yang sedang berkobar.

Tetapi karena saat tiba di lokasi didapati api telah membesar, hingga sulit di jinakkan atau di kendalikan, maka tim damkar Posko Kinali menghubungi damkar Kabupaten di Simpang Empat, untuk meminta bantuan tambahan armada damkar, hingga akhir nya api dapat dipadamkan pada pukul, 06.17 Wib.

Ketika kejadian tersebut, ke tiga pemilik toko yang berlokasi dikabarkan sedang tidak berada di Toko nya.Kobaran Unit

Sebelumnya, warga sekitar telah bahu membahu berupaya untuk memadamkan api bersama tim damkar Posko Kinali sebelum tim damkar kabupaten tiba dari Simpang Empat.

Kobaran api yang semakin membesar berlangsung cukup lama, hal tersebut disebabkan dua unit dari tiga toko tersebut menjual perlengkapan yang mudah terbakar seperti kertas dan alat tulis lainnya.

Akibat dari kejadian tersebut, ke tiga unit bangunan Toko beserta isinya hangus terbakar dan tidak bisa diselamatkan.

Berdasarkan informasi dari masyarakat, karena kebakaran yang terjadi pada dini hari itu, membuat warga terkejut hingga sempat menimbulkan kepanikan, karena api begitu cepat membesar dan menjalar melalap ke tiga untuk toko.Kobaran Unit

Api besar yang cepat menjalar dan membumbung, hingga membuat pemadaman yang dikakukan oleh tim Damkar begitu dramatis, di mana tim terus berupaya melokalisir area agar api tidak semakin liar merambat ke Ruko sekitarnya.

Akibat dari kejadian tersebut, petugas masih menyelidiki penyebab pasti sumber kebakaran, sebab berdasarkan informasi dari warga, malam kejadian itu, pemilik Ruko masih membuka tokonya sampai pukul 10.00 wib.

Berkat kesigapan petugas Damkar yang bekerjama dengan warga sekitar kejadian, ada 4 bangunan Ruko yang terselamatkan yakni, pada sisi sebelah kanan toko barang harian yang berjarak sekitar 3-4 Meter dari toko yang ludes dimakan api.

Perkiraan sementara, kerugian akibat kobaran api tersebut, diduga mencapai Rp2.7 M. sedangkan korban jiwa akibat dari amukan si jago merah dikabarkan tidak ada.*Mika.

(Red)

Google News

- Advertisement -spot_img
Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini